Kamis, 01 Januari 2015

Tata Tertib LKTI
  1. Bidang ilmu yang dilombakan adalah bidang IPA
  2. Karya tulis ilmiah berupa penelitian ataupun nonpenelitian.
  3. Peserta adalah utusan dari sekolah yang telah mendapat rekomendasi dari Kepala Sekolah dan telah mendaftarkan diri sebagai peserta secara sah.
  4. Perlombaan dilaksanakan secara kelompok (maksimal 3 orang per kelompok)
  5. Peserta tidak boleh tergabung dalam lebih dari satu tim.
  6. Satu tim hanya diperbolehkan mengirimkan satu karya
  7. Sekolah diperbolehkan mengirimkan maksimal 3 tim dan peserta harus mengisi formulir (jika mengirim lebih dari 1 tim, formulir dapat diperbanyak sendiri).
  8. Mengisi dan mengumpulkan formulir pendaftaran , serta melampirkan berkas pendaftaran (fotokopi kartu pelajar 1 (satu) lembar, fotokopi bukti pembayaran, dan pas foto ukuran 2x3 satu lembar) dikumpulkan saat melakukan pendaftaran.
  9. Peserta dari luar kota bisa mengunduh formulir pendaftaran di blog kami : http://cec-uny.blogspot.com 
  10. Peserta mengirimkan abstrak ke email panitia, kemudian akan dipilih 100 karya dengan nilai tertinggi untuk mengirimkan karya tulisnya. Dan kemudian akan diseleksi lagi untuk dipilih sepuluh (10) karya terbaik yang akan maju ke babak final.
  11. Peserta pada saat mengirimkan abstrak tidak dikenakan biaya pendaftaran
  12. Peserta yang abstraknya terpilih 100 abstrak terbaik, mengirimkan karya tulis dengan dikenakan biaya pendaftaran sebesar 80.000.
  13. Peserta yang lolos 10 besar diwajibkan datang untuk mempresentasikan karya tulisnya sebagai penentu perolehan juara 1-3 pada lomba LKTI CEC 2015.
  14. Peserta diwajibkan memakai seragam OSIS atau seragam sekolah yang bersangkutan dan bersepatu.
  15. Tidak diperkenankan untuk mengganti personil tim setelah dinyatakan lolos untuk mengikuti babak presentasi, jika ada anggota yang tidak dapat mengikuti presentasi, maka tim diperbolehkan mengikuti presentasi dengan anggota yang masih tersisa. 
  16. Peserta yang lolos wajib mempersiapkan karya tulis dalam bentuk power point 2007/2010 yang dikumpulkan dalam bentuk softcopy dan dikumpulkan pada saat registrasi.
  17. Peserta wajib mengikuti acara hingga akhir.
  18. Seluruh biaya akomodasi (penginapan dan trasportasi) ditanggung oleh peserta. 
  19. Dengan mendaftarkan diri sebagai peserta berarti peserta telah dianggap menyetujui semua ketentuan teknis dan persyaratan yang telah ditetapkan oleh panitia.
  20. Tiap sekolah mengirim maksimal 1 guru pendamping yang akan mengikuti acara Workshop. Guru akan mendapatkan sertifikat Workshop jika mengikuti Workshop  dari awal hingga akhir.
Ketentuan yang belum ada akan ditetapkan kemudian.


0 Comments:

Posting Komentar

Contact

Send Us A Email

Address

ContactInfo

Temukan kami melalui informasi berikut ini.

Address:

Gelanggang Ormawa FMIPA UNY, Karangmalang, Caturtunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta

Phone:

+6285712654079 (NaCF)

Email:

panitia.cechimakiuny@gmail.com